Inilah Jenis Jenis Bentuk Cincin Kawin
Mungkin Anda masih merasa bingung untuk memilih model cincin pernikahan Anda. Untuk dapat memilihnya, Anda perlu mengetahui terlebih dahulu jenis bentuk band cincin yang Anda inginkan, Ladies. Band adalah bagian yang melingkar pada jari Anda yang biasanya digunakan untuk menyangga hiasan yang disebut gemstone.
Berikut ini akan dijelaskan beberapa jenis atau bentuk dari band cincin yang sering ditawarkan dan mungkin dapat menginspirasi Anda,
Rounded-edge wedding ring
Jenis cincin ini meiliki bentuk bagian luar yang tidak datar melainkan melengkung. Biasanya ditengahnya terdapat aksen tambahan. Cincin ini merupakan bentuk yang dipilih oleh banyak pasangan, Ladies, dengan desainnya yang terkesan simpel namun tetap elegan.
High-domed wedding ring
Cincin ini sebenarnya hampir sama dengan rounded-edge, hanya saja di bagian tengahnya tidak terdapat hiasan. Biasanya cincin ini dibiarkan polos, hanya jika Anda memesan desain atau hiasan sendiri, cincin ini akan memiliki pemanis sesuai keinginan Anda.
Flat wedding ring
Jika kedua jenis cincin sebelumnya memiliki bentuk yang agak melengkung ke atas, sesuai namanya, cincin ini memiliki bentuk yang datar. Cincin dengan bentuk ini terlihat lebih baru dari model-model pendahulunya.
Selain bentuk-bentuk di atas, masih ada jenis lain, Ladies, yang bisa Anda jadikan pilihan, seperti D-shape, court, atau yang cekung. Bagaimana, sudah memiliki gambaran lebih lanjut untuk cincin pernikahan Anda, Ladies?
Label:
Wedding
0 komentar:
Posting Komentar